Tuesday, April 14, 2009

Amankan Data Penting Dengan Cara Enkripsi

Dari sekian banyak cara untuk mengamankan data salah satunya adalah dengan cara ekripsi data. Tujuannya adalah agar data yang keluar dari komputer tanpa seizin kita tidak dapat digunakan pada komputer yang lain. Cara ini cukup efektif untuk menjaga kerahasiaan data penting karena menjadikan data tidak berguna selama data masih terenkripsi. Satu-satunya cara untuk menghilangkan enkripsi data adalah pada komputer sumber data. Selama kehilangan data bukan karena pencurian langsung secara fisik ke komputer (pencurian data melalui jaringan atau internet dan bukan dengan cara meng-copy langsung dari komputer korban), dapat dipastikan data yang tercuri tersebut tidak bisa dimanfaatkan oleh si pencuri.

Cara untuk meng-enkripsi data adalah sebagai berikut
  • Klik kanan pada file yang akan di-enkripsi, kemudian klik "Properties"
  • Pilih "Advanced"
  • Beri tanda centang pada pilihan "Encrypt contents to secure data
  • Klik OK, kemudian klik Apply dan OK
Selain dengan cara meng-enkripsi file satu-persatu, cara tersebut juga dapat diterapkan pada folder. dengan demikian, setiap file yang disimpan pada folder tersebut secara otomatis akan ter-enkripsi.

Pada foder yang sebelumnya belum di-enkripsi beserta file-file di dalamnnya, dapat dilakukan pengaturan saat akan menetapkan enkripsi. Akan muncul kotak konfirmasi yang menyakan apakah enkripsi ditetapkan pada folder saja ataukah folder beserta isi di dalamnnya. dengan memilih enkripsi pada folder saja, maka file-file yang berada didalam folder tidak akan ikut di-enkripsi. Tetapi untuk file baru yang dimasukkan ke dalam folder tersebut secara otomatis akan langsung dalam keadaan ter-enkripsi.